Tuesday, February 13, 2018

COBA RENDAMKAN AIR IRISAN TIPIS BUAH MENTIMUN, dan LIHATLAH APA YANG TERJADI

Di sini kita akan mencoba melihat khasiat Mentimun jika di rendam dalam Air minum.
Dengan beberapa Irisan tipis Mentimum dalam air minum dan dibiarkan selama 12 jam sama saja melindungi diri Anda dari berbagai penyakit dan kekurangan vitamin yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. 
Saat ini memang mulai jadi tren dengan merendam berbagai irisan tipis buah dalam air minum atau biasa disebut sebagai Water Infused
Dan ternyata, tidak hanya irisan tipis buah jeruk saja loh yang baik untuk direndam dalam air minum.
Air irisan buah Mentimun tidak hanya berperan untuk menyegarkan tubuh. 
Tetapi perlu kita ketahui jika buah Mentimun kaya akan mineral termasuk Vitamin C, K, Vitamin B, kalium, antioksidan, mangan dan tembaga yang benar-benar bisa menjaga Anda tetap dalam keadaan yang fit.
Berikut manfaat dan alasan mengapa Anda harus minum Air Mentimun...
  • Bagus Untuk Tulang dan Otot
Irisan tipis buah Mentimun berfungsi untuk memperkuat jaringan ikat dan membuat tulang Anda selalu dalam keadaan sehat. Hal ini karena memang buah Mentimun sendiri kaya akan silika yang penting untuk pengembangan jaringan ikat pada darah. 
Sehingga tulang dan otot Anda tetap kuat. Memperkuat Imunitas,
Perlu diketahui jika Vitamin yang terkandung dalam air Mentimun antara lain vitamin C dan vitamin B kompleks.
Hal inilah yang membantu untuk meningkatkan jaringan kekebalan pada tubuh Anda. Vitamin C nya meningkatkan proses penyembuhan dan menjaga kebugaran dalam tubuh. 
  • Membersihkan Tubuh
Air rendaman irisan buah mentimun memiliki efek detoksifikasi karena mampu untuk menghapus semua akumulasi racun dari tubuh Anda. Ini juga termasuk membersihkan hati dan menghapus semua metabolit yang berkaitan dengan penyakit dalam. 
Air Mentimun  memang benar-benar membantu organ-organ tubuh Anda untuk bekerja lebih efektif.
  •   Mengurangi Kolesterol Jahat
Kandungan Sterol dalam air irisan tipis buah Mentimun dapat membantu menghilangkan kolesterol jahat dari dalam tubuh. Dengan demikian, air rendaman potongan tipis dari buah Mentimun bisa mencegah Anda dari penyakit Jantung dan tekanan Darah tinggi. 
Mentimun juga mengurangi kekakuan pembuluh darah Anda sehingga aliran darah lebih lancar.
  • Dapat Membantu Melawan Kanker
Tingginya kadar mineral antioksidan seperti pinoresinol dan sebagainya hadir pada air mentimun untuk mengurangi risiko beberapa jenis Kanker. 
Antioksidan ini bermanfaat dalam menghapus radikal bebas dari tubuh yang menyebabkan kerusakan sel dan kanker.
  • Membuat Ginjal sehat
Mentimun mengurangi kadar asam urat dari tubuh Anda yang bertanggung jawab untuk menyebabkan asam urat. Selain itu, Air mentimun menghilangkan kreatinin, asam urat dan produk-produk limbah lainnya yang terakumulasi di ginjal.
  • Menghilangkan bau Mulut
Bau mulut disebabkan oleh bakteri yang bersarangdi mulut Anda. Mentimun mempunyai phytochemcials yang bisa membunuh bakteri di mulut Anda. 
Dengan demikian, mulut Anda akan tetap segar sepanjang hari.
  • Melindungi Otak
Substansi anti-inflamasi, fisetin ada pada mentimun yang berperan meningkatkan kesehatan otak dan mengurangi semua peradangan. Air Mentimun juga dapat mencegah kerusakan otak dengan meningkatkan aliran darah ke Otak.
  • Baik Untuk Kulit dan Rambut
Antioksidan didalam irisan tipis buah Mentimun yang tercuci dalam air menjaga kulit Anda untuk tetap tampil bersinar dan selalu terlihat lebih segar. Kemudian Kandungan Silikon dan sulfur dalam Mentimun juga dapat mempromosikan pertumbuhan rambut lebih cepat.
 
Demikianlah beberapa Khasiat dan Manfaat dari irisan tipis buah Mentimun jika di Rendam di dalam air minum.
Semoga bermanfaat. 
Selamat mencoba dan menikmati..

No comments:

Post a Comment